-->

Cara Mudah Menghafal Dan Memahami

Menghafal adalah salah satu kegiatan yang erat kaitannya dengan kita yang masih berstatus pelajar. Namun yang namanya menghafal juga tidak menutup kemungkinan juga dilakukan oleh orang yang telah dewasa. Banyak hal yang menjadi penyebab kita diharuskan untuk menghafal dan memahaminya. Misalnya seperti menghafal Alquran, menghafal ayat pendek, hadis, tugas sekolah, tugas persentasi dan lain sebagainya.

Menghafal dan memahami merupakan sebuah kegiatan yang menjenuhkan. Terus berhadapan dengan bahan yang harus kita hafal dan pahami akan sangat membosankan apabila kita tidak faham teknik dan caranya.

Sobat secangkirTips. Berikut adalah CaraMudah Menghafal Dan Memahami:

  • Bacalah Bismillah setiap kali hendak melakukan sesuatu.
  • Makanlah makanan yang bergizi dan perbanyak sayuran yang menambah daya ingat.
  • Saat hendak menghafal, agar lebih mudah difahami. Maka fokuslah sesaat, lupakan dahulu hal lain yang sekiranya tidak perlu untuk dipikirkan.
  • Agar hafalan itu mudah lengket diingatan, maka bacalah dahulu bahan yang ingin dihafal secara berulang-ulang sampai sekiranya bahan itu mulai teringat dengan sendirinya.
  • Menghafallah pada subuh hari setelah shalat subuh. Itu sangat berguna dan baik bagi ingatan anda dikarenakan subuh adalah waktu yang masih sangat segar.
  • Haqqul yakin. Berdoalah dan yakin pada pertolongan ALLAH SWT.
  • Jagalah pandanganmu. Jangan melihat yang diharamkan dalam agama agar hafalan dan pemahamanmu tidak hilang. 
Sobat secangkir Tips. Selamat belajar dan  selamat mencoba. Semoga tips kami memberikan efek positif bagi anda. Terima kasih

Cara Cepat Membentuk Otot Badan Atas

Secangkir Tips - Setiap manusia pastinya ingin mempunyai bentuk tubuh yang Indah, baik pria dan wanita. Untuk pria mungkin...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel